Hari Terakhir Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Kabupaten Karo Diskors  

    Hari Terakhir Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Kabupaten Karo Diskors  
    Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara, digelar di Hotel Sinabung Hills 26-28 Feb 2024

    KARO - Hari terakhir rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara peserta pemilu tahun 2024 yang digelar di Hotel Sinabung Hills Berastagi, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, Rabu (28/02-2024) belum kondusif.

    Pasalnya, hingga pukul 13:30 WIB, rapat pleno yang diselenggarakan komisi pemilihan umum daerah (KPUD) masih juga diskors tanpa ada alasan yang tepat.

    Sementara isu yang beredar ditengah peserta pemilu. Alasan rapat diskors dikarenakan adanya insiden keributan yang terjadi pada pukul 01:12 WIB dini hari.

    "Hari ini atau hari terakhir, tinggal rekapan hasil penghitungan suara dari daerah pemilihan (Dapil) 5 dari Berastagi yang belum kondusif, " ujar salah seorang peserta pemilu yang tak ingin namanya disebut.

    Isu yang didengarnya, rekapitulasi hasil perolehan suara caleg dari Partai Demokrat di daerah pemilihan (Dapil) 5 berinisial LP br Surbakti masih belum kondusif.

    "Kalau menurutku, perolehan suaranya sedang dimainkan orang. Mungkin masih lobi-lobi, kita kan gak tahu sistem percaturan perolehan suara. Yah kita tunggu sajalah ini, tinggal menunggu dari PPK Kecamatan Berastagi ini, " sebutnya.

    (Anita Theresia Manua)

    karo sumut
    Anita Manua

    Anita Manua

    Artikel Sebelumnya

    Gawat!! Peredaran Narkotika di Desa Batukarang...

    Artikel Berikutnya

    Sumut

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Perkuat Budaya K3 Demi Produktivitas dan Keberlanjutan Bisnis, Dirut ASDP: Safety Starts from Us
    Realisasi PNBP KSOPP Danau Toba 2024 Lampaui Target Capai Angka 1,9 Miliar
    Bupati Samosir Hadiri Rapat Koordinasi Bidang Pangan, Menko Ingatkan Kepala Daerah Dukung Swasembada Pangan
    Kasus Eksploitasi Seksual Anak Nyaris Dikaburkan, Diduga Ada Penawaran Uang
    Hendri Kampai: Di Indonesia, Rakyat Lebih Percaya Cuwitan Netizen daripada Omongan Pejabat?

    Ikuti Kami